Ketua Umum BPW HIPKA Bengkulu: Rumah Aspirasi, Wadah Kolaborasi dan Pemberdayaan Pengusaha Muda

Bengkulu, Media Independen – Ketua Umum Badan Pengurus Wilayah Himpunan Pengusaha KAHMI (BPW HIPKA) Bengkulu, Roni Desa, mengungkapkan rencana pembentukan “Rumah Aspirasi” sebagai ruang diskusi dan pemberdayaan bagi adik-adik Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) serta para alumni yang memiliki potensi menjadi pengusaha.

Menurut Roni, konsep “Rumah Aspirasi” saat ini masih dalam tahap pembahasan. Namun, secara garis besar, tempat ini akan menjadi wadah untuk mendukung anggota HMI dan alumninya yang ingin memulai usaha tetapi terkendala modal.

“Rumah Aspirasi adalah tempat berdiskusi bagi adik-adik HMI dan alumni yang ingin berusaha tapi terkendala modal. Alumni HMI yang sudah memiliki usaha juga akan didorong untuk menjadi mentor atau bahkan investor,” ujar Roni Desa, Sabtu (18/1).

Roni menambahkan, perubahan pola pikir atau mindset menjadi salah satu kunci keberhasilan program ini. Para anggota HIPKA yang memiliki keahlian, seperti developer, juga diharapkan dapat membantu dalam pemasaran usaha yang dijalankan oleh para pemula.

“Manfaat Rumah Aspirasi adalah menjembatani ide dan peluang usaha, sehingga kita bisa mengubah mindset adik-adik untuk berwirausaha. Mulai dari UMKM hingga bidang lainnya seperti usaha kecantikan, Event Organizer, Wedding Organizer, hingga fotografi bisa kita bantu kemas dan jual. Banyak senior yang memiliki pengalaman dan jaringan luas yang siap mendukung,” tambahnya.

Konsep Rumah Aspirasi nantinya dirancang untuk mendukung kolaborasi yang saling menguntungkan. Tempat ini tidak hanya menjadi pusat diskusi, tetapi juga lokasi untuk berjualan dan berbagi ilmu.

“Kita akan bahas bersama bentuk terbaik dari Rumah Aspirasi ini. Intinya, kami ingin tempat ini menjadi ruang kolaborasi untuk menciptakan pengusaha baru dengan bimbingan para senior. Semua pihak akan saling diuntungkan,” tegas Roni.

Roni optimis bahwa Rumah Aspirasi akan menjadi langkah nyata untuk memberdayakan anggota HMI dan alumninya, sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi lokal di Bengkulu. “Peluang usaha itu sangat luas, dan dengan sinergi yang baik, kita bisa menciptakan perubahan besar,” tutupnya.

Rumah Aspirasi diharapkan segera menjadi kenyataan dan menjadi simbol solidaritas serta kolaborasi antar generasi di HMI dan HIPKA Bengkulu.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *